Penggerebekan & Jam Malam Bagi Putri Banda Aceh
by
Yudi Official
- Mei 27, 2015
Baru baru ini Kota Banda Aceh dihebohkan dengan aksi
Walikota Banda Aceh Illiza Sa’adudin Djamal yang melakukan penggerebekan
kebeberapa tempat hiburan malam didalam kawasan Banda Aceh, dalam sederetan
aksinya malam itu, yang cukup mengejutkan dan menghebohkan adalah penggerebekan
salah satu Toko Galeri Kafe dan Musik di kawasan
Simpang Lima, Banda Aceh Sabtu Malam sekitar pukul 23. 30 Wib.
Penggerebekan yang dipimpin
langsung oleh Walikota tersebut menghebohkan masyarakat, dalam waktu singkat
masyarakat tumpah ribuan orang menyaksikan penggerebakan tersebut, (Lihat Video Penggerebekan) usai
penggerebekan, media social juga kembali dihebohkan dengan berbagai statement atau
argumentasi menyuarakan aspirasinya atas aksi yang dilakukan oleh Walikota
tersebut.